5 Manfaat Meminum Teh Herbal Untuk Tubuh



5 Manfaat Meminum Teh Herbal Untuk Tubuh [ www.BlogApaAja.com ]

Masyarakat Indonesia terbiasa dengan meminum secangkir teh di pagi hari. Tentu saja, teh menawarkan kebaikan bagi tubuh.

Apalagi, jika Anda rutin meminum teh herbal. Beberapa kandungan di dalamnya sangat diperlukan tubuh kita. Situs Zent (30/8/2012) menjelaskan beberapa manfaat meminum teh herbal secara rutin.

Melancarkan pencernaan



Segelas teh hangat dengan campuran daun peppermint dapat membantu melancarkan sistem percernaan dan efektif memerangi perut kembung. Minum teh ini setelah makan akan menghindari rasa tak nyaman di perut.

Mengurangi stres



Ternyata, bahan-bahan alami yang ditemukan di campuran teh herbal berkhasiat mengusir stres. Cobalah secangkir teh Chamomile dan vanila yang bikin tubuh dan pikiran menjadi rileks.

Menurunkan berat badan



Yes, teh hijau bikin singset lho jeng! Minum teh hijau secara rutin dapat menghidrasi tubuh, sehingga menekan keinginan untuk ngemil dan meningkatkan metabolisme tubuh. Jangan lupa untuk diseimbangkan dengan pola makan yang sehat.

Meningkatkan imunitas



Teh herbal beri bisa menjadi pilihan Anda jika ingin meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Bahan umum yang ditemukan dalam teh beri, seperti rosehip dan hibiscus, kaya akan vitamin dan mendukung tubuh dalam melawan virus pilek dan flu.

Mencegah penuaan



Memulai hari dengan menikmati secangkir teh herbal kayu manis malah membantu Anda mencegah tanda-tanda penuaan di kulit. Teh yang dicampur bubuk kayu manis, kulit jeruk dan jahe dianggap jitu dapat melawan keriput di kulit.

Follow On Twitter